Badan Regulator Pelayanan Air Minum DKI Jakarta menghadiri Undangan Acara Townhall Meeting yang diselenggarakan oleh Perusahaan Umum Daerah (PERUMDA) Air Minum Jaya (PAM JAYA)

Badan Regulator Pelayanan Air Minum DKI Jakarta menghadiri Undangan Acara Townhall Meeting yang diselenggarakan oleh Perusahaan Umum Daerah (PERUMDA) Air Minum Jaya (PAM JAYA) pada tanggal 23 September 2022 di Aston Hotel Bogor, Nirwana Residence. Acara tersebut diselenggarakan sebagai Upaya penguatan internal dalam menjalani masa transisi menjelang berakhirnya Kerjasama dengan Mitra Swasta pada 1 Februari 2023, yang dihadiri oleh Direksi PAM JAYA beserta Manajemen, Dewan Pengawas PAM JAYA, Perwakilan BPBUMD Pemprov DKI Jakarta, Badan Regulator Pelayanan Air Minum DKI Jakarta dan seluruh Karyawan PAM JAYA. Selain penguatan internal, tujuan acara ini juga untuk menyatukan visi dan misi PAM JAYA menuju 100 tahun pengelolaan dan pelayanan air bersih dan air minum terhadap masyarakat DKI Jakarta. Dalam sambutan Direktur Utama PAM JAYA, Bapak Arief, menyampaikan “PAM JAYA siap mengambil alih pengelolaan dan pelayanan air minum di wilayah DKI Jakarta dari PT. AETRA dan PT. PALYJA per 1 Februari 2023 mendatang. PAM JAYA juga optimis bahwa pengelolaan dan peningkan cakupan pelayanan di masa yang akan datang akan berjalan dengan baik seiring dengan peningkatan mutu pelayanan kepada pelanggan.” Selain itu beliau juga menyampaikan cakupan pelayanan sampai saat ini baru mencapai 66%, dan ini menjadi tantangan besar bagi seluruh karyawan PAM JAYA untuk merealisasikan cakupan pelayanan sebesar 100% pada 2030, dan tentunya ini harus dibarengi dengan peningkatan pelayanan yang baik kepada Pelanggan air minum DKI Jakarta.
Bapak Rudy Eko Prayitno selaku Ketua Badan Regulator dan Ibu Endang Mulyani selaku Sekretaris merangkap Anggota Badan Regulator menghadiri Acara Town Hall yang diselenggarakan oleh PAM JAYA PADA 23 September 2022 di Hotel Aston Sentul, Bogor Jawa Barat.
Unduh